Foto: Istimewa
Yenny Budianto, utamakan Tuhan di manapun
Berlatar pendidikan akuntansi, Yenny Budianto berani mengemban jabatan kepala pabrik plastik. Marketing Manager PT Mutiaracahaya Plastindo, produsen plastik kemasan makanan, mulsa plastik, plastik UV, serta geomembran HDPE dan LDPE di Surabaya ini enjoy menjalankan tugasnya.
“Awalnya kita harus kerja dari bawah, harus tahu sistem pabrik ini seperti apa, mesinnya bisa memproduksi apa saja, kualitas produksinya bagaimana. Itu betul-betul saya pelajari dari bawah dan saya mau tahu. Meski saya tidak bisa mengoperasikan, saya bisa ngasih masukan ke anak buah,” katanya.
Setelah itu, Yenny dipercaya mengelola sektor pertanian dan perikanan. Ia banyak keliling daerah membuat demplot dengan menggandeng petani dan petambak sukses (champion). “Petani itu melihat dulu baru percaya. Mereka nggak mau asal pakai. Jadi kita datangi petani, kerja sama dengan para champions,” jelasnya.
Saat sibuk di berbagai daerah, istri Tomi Utomo ini tidak pernah lupa beribadah. “Sesibuk apapun, mau saya di manapun, kalau pas Minggu waktunya harus ke gereja, ya saya ke gereja. Saya pasti cari gereja. Mengutamakan Tuhan di manapun,” ucapnya. Tuhan menjadi prioritas utama Yenny. “Karena kita kalau nggak beres itu, ‘kan nggak bisa damai,” pungkas ibu Jessica Shine Utomo dan Yehezikel Steve Utomo ini.
Arif Mustofa, Windi Listianingsih