Kamis, 6 Januari 2011

Penghargaan Mina Bahari Perss Award 2010

Peran perss sangat strategis untuk membangun citra positif atau image building kinerja Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP). Peran kinerja KKP tidak akan berhasil tanpa ada peran, sosialisasi, dan publikasi insan perss. Oleh karena itu, sebagai wujud pengakuan dan apresiasi kepada insan jurnalistik sebagai profesi yang penting bagi pembangunan, KKP memberikan penghargaan Mina Bahari Press Award 2010.

MBPA merupakan kegiatan rutin yang telah berlangsung selama 6 tahun. MBPA 2010 mengangkat tema ”Menuju negara penghasil produk perikanan terbesar di tahun 2015”. Kegiatan ini diikuti oleh 51 buah hasil karya media cetak perkotaan dan daerah. Penilaian hasil karya finalis dilakukan oleh dewan perss, jurnalisme profesional, dan pejabat KKP.

Mina Bahari Perss Award terdiri atas 3 kategori, yaitu tulisan terbaik, foto terbaik, dan media cetak terproduktif. Hadiah penghargaan MBPA 2010 diserahkan oleh Menteri Perikanan dan Kelautan, Fadel Muhammad di Gedung Mina Bahari 3 Kementrian kelautan-perikanan, Rabu (05/01).

Penghargaan MBPA 2010 dimenangkan oleh Haryo Prono (juara I/Koran Jakarta), Cucun Hendryana (juara II/Majalah Elshinta), dan Firna Puspa Setyorini (juara III/LKBM Antara) untuk kategori tulisan terbaik.

Kategori foto terbaik dimenangkan oleh Yogi Yodya (juara I/Poskota), Agus Susanto (juara II/Harian Kompas) dan Jofalar (juara III/Sinar Harapan). Sedangkan kategori media cetak terproduktif diraih oleh Harian Kompas sebagai juara pertama, Jurnal Nasional sebagai juara kedua, dan Investor Daily sebagai juara ketiga.

Penghargaan  ini diharapkan dapat memacu insan perss untuk memberitakan kinerja sektor kelutan-perikanan dengan jujur, adil, dan berimbang.

Windi Listianingsih

 
Agrina Update + Moment Update + Cetak Update +

Artikel Lain