Jumat, 5 Januari 2007

Komoditas Jagung ; Pemda Tidak Boleh Semaunya Impor Benih

Penegasan itu diungkapkan Direktur Jenderal Tanaman Pangan Departemen Pertanian Sutarto Alimoeso, Kamis (4/1) di Jakarta, menganggapi impor benih jagung asal China jenis ZW 802 Hybrida oleh pemerintah Kabupaten Toba Samosir, Sumatra Utara. Kalau hanya untuk kepentingan uji coba, hal itu bisa saja dilakukan. Itu pun harus melalui izin pelepasan dari Menteri Pertanian.

 

“Ini jangan dipahami sebagai upaya menghambat, tetapi demi mengamankan produksi kita. Benih yang bagus ditanam di Negara lain belum tentu cocok dengan kondisi alam di Indonesia. Kalau bebas masuk tanpa pengawasan akan membahayakan produk jagung kita, kata Sutarto.

 

Menurut Wakil Ketua Dewan Jagung Nasional Tony J Kristianto, produksi jagung di Indonesia cukup banyak, hanya saja pemanfaatannya belum bisa dilakukan secara luas. “Pemerinath seharusnya melihat masalah ini secara jernih. Jangan karena proteksi yang berlebihan membuat hidup petani tidak pernah beranjak baik, katanya.

 

 

Sumber : Kompas

 
Agrina Update + Moment Update + Cetak Update +

Artikel Lain