Rabu, 13 September 2006

Keluarga Miskin di Tuban Keluhkan Kualitas Beras Subsidi Dolog

Demikian dikatakan salah satu kepala keluarga miskin di Kelurahan Baturetno, Bantul, Sulthoni, Selasa (12/9). Menurutnya, pembagian dari dolog yang kualitasnya jauh di bawah standar tersebut telah terjadi beberapa kali.

Sulthoni mengatakan, beras dolog tersebut sangat tidak layak konsumsi karena biji beras dalam kondisi patah-patah, warna beras kuning dan kehitam-hitaman serta berbau agak menyengat yang dimungkinkan karena faktor kelembaban.

Ditambah lagi dengan harga beras yang seharusnya Rp 1.000,- per kilogram, oleh pihak dolog dijual seharga Rp 1.100,- per kilogram. "Kalau dimakan, rasanya pun nggak enak," ujarnya. Hingga berita ini ditulis, pihak Dolog Tuban belum dapat dikonfirmasi. (doa)

Sumber : Elshinta 

 
Agrina Update + Moment Update + Cetak Update +

Artikel Lain